INIPASTI.COM, MAKASSAR – Bakal Calon Wali Kota Makassar, Taufiqqulhidayat Ande A Latif kembali bertemu dengan Ketua DPW NasDem Sulawesi Selatan, H. Rusdi Masse (RMS).
Pertemuan pria yang kerap disapa dokter Onasis dengan mantan Bupati Sidrap dua periode tersebut berlangsung di Jakarta, Rabu, (17/7/2019).
Suasana hangat dan penuh keakraban mewarnai pertemuan keduanya.
Tampak, Dokter Onasis maupun RMS terihat kompak mengangkat tangan dengan ujung jari telunjuk serta jempol memamerkan simbol huruf ‘O’.
Nama Dokter Taufiqqulhidayat Ande A Latif yang juga kader NasDem memang masuk sebagai salah satu figur yang dijagokan partai besutan Surya Paloh untuk maju di gelanggang Pilkada Makassar 2020, tahun depan.
“Ini hanya pertemuan biasa saja. Banyak hanl yang dibicarakan. Termasuk Pilwalkot Makassar,” kata Dokter Onasis saat dikonfirmasi.
Pertemuan RMS dengan Dokter Onasis bukan kali pertama terjadi. Di Makassar beberapa kali keduanya juga sering kali bertemu bicara terkait Pilwalkot. (*)