INIPASTI.COM, MAKASSAR – Mahasiswa Teknik Perencanaan Wilayah Dan Kota, UIN Alauddin Makassar, Periode 2019, Menggelar Latihan Kepemimpinan ( LK ) bertempat di ruang LT Fakultas Sains & Teknilogi UIN Alauddin Makassar, 19 – 20 Maret 2019. Kegiatan ini bertemakan “Meningkatkan Kapabilitas Berlembaga di Lingkup Mahasiswa serta mewujudkan Integritas Mahasiswa di Era Milenial.”
Dalam Kegiatan tersebut turut di Hadiri oleh Ketua Jurusan Teknik Perencanaan Wilayah Dan Kota,
Ayahanda Dr.H. Muhammad Ansar, S.Pt,. M.Si sekaligus membuka kegiatan dengan Resmi, Dalam sambutannya Latihan Kepemimpinan ini mampu melahirkan Sinergitas JURUSAN & HMJ, juga dalam proses perkulihan berlangsung antara Dosen dengan Mahasiswa, tetap menjaga etika sebagai kaum terpelajar dan lebih proaktif satu sama lain, lebih kepada Dialogis dalam permasalahan yang di hadapi.ucapnya
Dalam Sambutan Ketua Himpunan HMJ Abd. Majid, Kegiatan Ini merupakan Salah satu bagian Program Kerja Himpunan Mahasiswa Jurusan Teknik Perencanaan Wilayah Dan Kota, Periode 2019, dengan tema diatas Kami berharap bahwa Mahasiswa saat ini mampu menjaga nama baik lembaga dengan kreatifitas serta senantiasa mengamalkan nilai nilai yang termaktub dalam Tridarma Perguruan Tinggi yang sadar akan tanggung jawab, bagi seorang mahasiswa yang Berintegritas.
Kegiatan ini juga di hadiri oleh seluruh anggota HMJ Angkatan 2017 dan 2018,
Ini adalah langkah awal yang akan terus berlanjut dari masa ke masa sebagai Imunitas keilmuan dengan berbagai materi dasar, diberikan oleh beberapa Alumni dan juga Senior yang masih Aktif, guna menjadi dasar bagi peserta dalam menjalankan roda organisasi berdinamika saling berkolaborasi.
selain dari itu kami berharap kegiatan LK ini mampu memikat erat tali persaudaraan antar sesama mahasiswa, Alumni, tetap berjalan seirama menjadi bagian yang tidak terpisahkan,” pungkasnya.