INIPASTI.COM, MAKASSAR – Menjelang Pemilihan Wali Kota (Pilwakot) Makassar, partai NasDem memberikan catatan khusus bagi bakal calon petahana, Mohammad Ramadhan “Danny” Pomanto di perhelatan perhelatan demokrasi lima tahunan itu.
Nama Danny seolah-olah berada digaris merah partai besutan Surya Paloh itu, atas kejadian penurunan paksa atribut partai saat pelantikan Garnita dan Garda NasDem beberapa waktu lalu di Makassar.
Wakil ketua Bidang Media DPW NasDem Sulsel, M. Rajab mengungkapkan Danny Pomanto (DP) di Kota Makassar memang satu bulan terakhir terlibat dalam silang pendapat yang tergolong rumit.”Dan sejumlah hal lainnya. Nasdem secara kelembagaan tidak menerima perlakuan itu,”kata Rajab.
“Atas peristiwa itu NasDem memberikan catatan tersendiri dalam membangun hubungan politik dengan Pak Danny,” ujarnya.
Bahkan NasDem sendiri telah menyiapkan figur penantang Danny di Pilwalkot nanti. Salah satu nama yang disebut-sebut berpeluang menjadi pesaing Danny yaitu Rahcmatika Dewi.
Meskipun demikian, namun partai NasDem secara kelembagaan kata Rajab, memiliki prosedur dan mekanisme dalam menetapkan calon kepala daerah.
“Prosedur itu dijalan dalam menjaring, menyaring dan menetapkan pasangan calon. Terhadap 13 pilkada serentak di Sulsel 2018 prosedur itu masih tetap dijalankan oleh partai Nasdem,” tambah Rajab.