INIPASTI.COM, MAKASSAR- Rektor Universitas Muhammadiyah Makassar, Prof Dr H Abdul Rahman Rahim, SE,MM, bersama panitia milad ke-56 Unismuh Makassar melakukan kunjungan silaturrahim dengan Wakil Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman di Kantor Gubernur, Selasa, 16 Juli 2019.
Rektor Prof Rahman Rahim bersama panitia, Dr Syamsir Rahim, Samsul Risal, SE, Dr Agus, Dr Munirah, M.Pd, Dr Jumiati, S.P, MM dan Dr Nenny, ST,MT di terima di Baruga Louenge, usai salat ashar berjamaah di Masjid Kantor Gubernur Sulsel.
Rektor Prof Rahman Rahim, dalam kesempatan tersebut menyampaikan ucapan terima kasih atas waktu dan penerimaan yang diberikan Wagub kepada rombongan panitia milad ke-56 Unismuh Makassar.
Rektor menyampaikan dalam beberapa hari kedepan, sepekan sebelum Milad-ke-56 dan Wisuda ke-68, yang puncaknya dilaksanakan pada 27 Juli 2019, Unismuh Makassar melaksanakan sejumlah agenda, diantaranya adalah seminar dan gerak jalan santai.
Untuk kegiatan gerak jalan santai, dilaksanakan 21 Juli 2019. Gerak jalan sehat ini, rektor sangat berharap kehadiran Wakil Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman untuk bersama-sama dengan seluruh civitas akademika Unismuh Makassar.
Sementara untuk kegiatan seminar nasional yang dilaksanakan 23 Juli 2019 di Kampus Unismuh Makassar. Rektor Prof Rahman Rahim, mengundang Wakil Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman sebagai pembicara utama.
”Selain kehadirannya dalam kapasitas sebagai wakil gubernur, diharapkan pula banyak berbicara terkait dengan entrepreneurship yang mana wakil gubernur sebelumnya adalah berlatar belakang pengusaha,”tandas Dr Syamsir Rahim.-nasrullah-