INIPASTI.COM, SINJAI- SDN 3 Panaikang Sinjai Timur boleh bangga dengan prestasi murid-muridnya. Jumbara Palang Merah Remaja (PMR) tingkat Kabupaten Sinjai yang digelar di Lancibung Sinjai Selatan, Rabu-Minggu (23-27/11/2016), menempatkan SDN 3 Panaikang Sinjai Timur keluar menjadi peringkat ke-2.
Demikian ditegaskan Kepala SDN 31 Panaikang Kecamatan Sinjai Timur, Dra Sunarti Mustafa kepada inipasti.com, Rabu (30/11/2016). Sunarti bangga dengan prestasi yang diraih oleh murid-muridnya
“Item lomba yang dimenangkan utusan dari sekolah yakni; lomba kepemimpinan juara 1 oleh, Muh Ismail, Ayo Siaga Bencana juara 1 (Assahwa), Lomba remaja sehat peduli sesama juara 2 (Fila Annisa), Kepalangmerahan juara 2 (Ismawati), Pertolongan pertama juara 4 (Nurul Fatimah), Kesehatan remaja juara 4 (Fitria Ramadhan),” tandas sarjana pendidikan STKIP Muhammadiyah Bone ini.
Kemenangan yang diraih SDN 3 Panaikang tak terlepas dari kerja sama guru dan murid. Kekompakan dan kemauan keras yang menghantarkan SDN 3 Panaikang menyabet juara dalam ajang tersebut.
“Kesuksesan dan keberhasilan utusan sekolah memenangkan lomba itu tidak terlepas dari kerja keras pelatih yakni Desi Armita SPdI dan para guru lainnya. Murid yang ikut lomba setiap saat dilatih di sekolah keterampilan palang merah dan jenis kegiatan lainnya,” tandas alumni SPG 1 Sinjai ini.
SDN 3 Panaikang Sinjai Timur telah langganan juara. Bukan kali ini saja SD ini meraih kemenangan, namun juara di berbagai perlombaan pun mereka sikat dengan penuh percaya diri.
“SDN 31 Panaikang Sinjai Timur, setiap saat panen juara, saat MTQ tingkat Provinsi Sulsel, utusan Sinjai yang memenangkan tartil baca Alquran adalah siswa dari sekolah,” ungkap Sunarti.
Sunarti mengatakan, tahun ajaran 2016, jumlah murid yang menjalani proses pembelajaran dari kelas 1-6 berjumlah 119 orang. Para murid itu berasal dari Panaikang dan sekitarnya.