INIPASTI.COM, JOHOR – Sebuah kebanggaan bagi Sulsel, saat gubernurnya, H Syahrul Yasin Limpo, menerima penganugerahan gelar Doktor Kehormatan (Doktor Honoris Causa) dari Universiti Tun Hussein Onn Malaysia (UTHM).
Anugerah Doktor Kehormatan itu disematkan langsung oleh Chancelor UTHM (Rektor) yang juga adalah Sultan Johor, Duli Yang Maha Mulia Sultan Ibrahim Ibni Almarhum Sultan Iskandar, Sabtu (8/10/2016) di Johor.
Yang Berbahagia (YBhg) Dr H Syahrul Yasin Limpo menerima anugrah ijazah kehormatan Doktor Falsafah di bidang Manajemen (Pengurusan Harta Tanah dan Fasiliti).
Penganugerahan doktor kehormatan itu diterima SYL, tentunya bukan tanpa alasan. Kemampuannya mengatur pembangunan di Sulawesi Selatan selama dua periode masa kepemimpinannya sebagai gubenur, telah menunjukkan perkembangan yang cukup baik.
SYL tak hanya membangun Sulsel di sektor infrastruktur, tetapi juga memberi perhatian terhadap pembangunan sumber daya manusia. Ini terbukti melalui program pendoktoran luar negeri bagi putra-putri Sulsel, sejak 2009 lalu.
Hasilnya pun cukup baik. Sebagian besar putra-putri Sulsel yang dikirim sekolah ke luar negeri, telah kembali dengan gelar doktor dan mengabdi di Sulsel.
Menjelang akhir masa jabatannya sebagai Gubernur Sulsel, sejumlah pembangunan di wilayah Sulsel juga tengah berlangsung. Investasi yang masuk ke Sulsel juga mengalami pertumbuhan yang signifikan di bawah pemerintahan Gubernur SYL.
Kemampuan manajerial inilah yang mendapat penilaian positif dari pihak UTHM dan berkenan memberikan anugerah Doktor Kehormatan bagi Syahrul Yasin Limpo.
SYL merupakan orang kedua dari Indonesia yang menerima Anugerah Doktor Kehormatan dari UTHM. Sebelumnya, UTHM juga telah menyematkan gelar yang sama untuk Sultan Yogyakarta, Sri Sultan Hamengkubuwono IX.