INIPASTI.COM, MAKASSAR – Setelah melalui proses assessment yang dilakukan pada Oktober 2018 lalu, yang diikuti para pejabat eselon II lingkup Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan, akhirnya tiga pejabat dimutasi dari jabatannya.
Mutasi yang dilakukan sendiri terkesan sangat mendadak, bahkan dipersiapkan hanya beberapa jam setelah adanya informasi pelantikan pejabat tersebut.
Bahkan, salah seorang staf yang mempersiapkan pelantikan di Ruang Rapat Pimpinan (Rapim) kantor Gubernur mengaku persiapan dilakukan hanya beberapa jam, setelah adanya pemberitahuan tersebut.
Wakil Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman melantik ketiga pejabat dan mewakili Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah yang diketahui sedang melakukan kunjungan kerja ke luar negeri.
Andi Sudirman Sulaiman mengatakan, bahwa Gubernur Sulsel tidak sempat untuk menghadiri agenda ini karena bertepatan dengan jadwal kegiatan lain.
“Saya menyampaikan permohonan maaf sebelumnya, seharusnya pak Gubernur (Nurdin Abdullah, red) tapi karena ada kegiatan lain sehingga saya melantik,”ujarnya
Mereka yang dilantik, yaitu Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Ashari Fakhsirie Radjamilo bergeser ke Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) mengantikan Mustari Soba.
Mustari Soba yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Dinas PMD menjadi staf ahli bidang pemerintahan sub bagian hukum. Sementara Kepala Badan Pendapatan Daerah, Tautoto Tanaranggina bergeser menjadi Asisten Bidang Administrasi Setda Pemerintahan.
(Iin Nurfahraeni)