JAKARTA – Tim Kampanye Nasional (TKN) siap mengerahkan 162 ribu caleg untuk mengampanyekan pasangan Joko Widodo (Jokowi)-Ma’ruf Amin. Mereka juga akan bertugas menangkal berita bohong atau hoaks yang menyerang Jokowi-Ma’ruf.
“Seluruh caleg kita ada 162 ribu dari 10 partai, semua harus kerja. Ditambah relawan, ditambah tokoh masyarakat untuk kampanye,” ujar Direktur Program Tim TKN Aria Bima di Posko Cemara pada Rabu (20/3).
Para caleg tersebut nantinya juga akan melawan hoaks yang sengaja disebarkan pihak tertentu untuk menjatuhkan citra dan elektabilitas Jokowi-Ma’ruf. Menurut Aria, TKN sudah cukup geram dengan penyebaran fitnah yang menyerang sosok Jokowi maupun Ma’ruf.
“Ini penting karena hoaks ini adalah fitnah yang memperkecil penurunan suara kita. Satu bulan (kampanye oleh para caleg) cukup,” kata Aria.
Ia mengungkapkan pada 24 Maret hingga 13 April mendatang, TKN akan memanfaatkan kampanye terbuka. Momen itu akan diisi dengan beragam konten dan kegiatan.
Aria yakin Jokowi-Ma’ruf mampu memenangkan pilpres 2019 dengan raihan suara di atas 50 persen. “Kami tetap yakin bahwa Jokowi-Ma’ruf Amin akan leading di angka minimal 56 perse, dengan prediksi kami sekitar 60,1 persen,” ucapnya. (MDS01)