INIPASTI.COM, GOWA – Bank Rakyat Indonesia (BRI) menunjukkan bentuk kepeduliannya dengan memberikan kontribusi kepada masyarakat Gowa berupa sumbangan renovasi Masjid Syekh Yusuf. Penyerahan bantuan senilai Rp200 juta ini diserahkan langsung Wakil Pemimpin BRI Makassar, Denny Rokhman kepada Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan di Baruga Karaeng Galesong, Jumat (11/11/2016).
“Bantuan yang kami berikan ini adalah program CSR (Coorporate Social Responsibility,red) yang ditujukan kepada masyarakat dan kami menyerahkan kepada Pemkab Gowa untuk digunakan dalam pembangunan masjid kebanggaan masyarakat Gowa,” ungkap Denny.
Bupati Gowa yang menerima langsung bantuan ini menyambutnya dengan baik dan mengutarakan rasa terima kasihnya kepada jajaran BRI. “Kami sangat berterima kasih dengan adanya CSR dari Bank Rakyat Indonesia ini dalam membantu pembangunan renovasi masjid kebanggaan masyarakat Gowa. Semoga yang lain juga bisa memberikan sumbangsih yang sama untuk Masjid Agung Syekh Yusuf,” ucap Adnan.
Pada kesempatan yang sama, dilakukan juga pengundian hadiah Program Untukmu Guru dari BRI Kanca Sungguminasa kepada guru-guru Kabupaten Gowa. Hadiah Utama diraih oleh Muh Zain dari SMP Negeri 2 Tinggimoncong berupa 1 (satu) unit motor, Hadiah I diraih oleh Hj Sitti Onang dari SD Negeri Bontomanai dan Hadiah II diraih Hj Nursiah dari SMA Batara Gowa.
Pimpinan BRI Kanca Sungguminasa, Fachmy Rahendas menyerahkan hadiah-hadiah tersebut secara simbolis kepada Wakil Bupati Gowa, H Abd Rauf Malaganni. Hal tersebut karena Wakil Bupati Gowa itu juga selaku Pelaksana tugas Kepala Dinas Pendidikan, Olahraga dan Pemuda (Dikorda) Kabupaten Gowa. “Program ini sebagai bentuk apresiasi guru-guru yang bersedia menempatkan dana sertifikasinya minimal lima juta rupiah atau kelipatannya. Program ini merupakan program lokal yang hanya dilakukan di Kantor Cabang Sungguminasa,” terang Fachmy.
Penyerahan yang dirangkaikan dalam kegiatan pencerahan qalbu jumat ibadah ini turut dihadiri oleh Ketua DPRD Kabupaten Gowa, H Anzar Zainal Bate, Sekretaris Daerah Kabupaten Gowa, H Muchlis, Pemimpin BRI Kantor Cabang Sungguminasa, Fachmy Rahendas dan para pimpinan SKPD serta para PNS Lingkup Pemkab Gowa.