INIPASTI.COM, JAKARTA – Ketua TP PKK Kota Makassar Murni Djamaluddin, menghadiri Jambore Nasional PKK di Hotel Mercure, Ancol, Jakarta. Kegiatan tersebut berlangsung dari tanggal 25 – 27 September 2019 besok.
Jambore Nasional ini digelar dalam rangka peningkatan kapasitas, wawasan dan motivasi kader PKK. Sekaligus sebagai bentuk media interaksi dalam menunjang terwujudnya keluarga sejahtera serta memberikan penghargaan kepada kader yang berprestasi dalam pelaksanaan 10 program pokok PKK.
Jambore kader PKK tahun 2019 diikuti tim TP PKK provinsi, kabupaten/kota dan kader PKK seluruh Indonesia. Serangkaian kegiatan digelar untuk memeriahkan kegiatan ini seperti lomba parade nusantara oleh peserta masing-masing provinsi.
Lomba gembira (pesan berantai, buah berantai, menggiring bola dengan sayuran dan demo masak serba sagu).
Tujuan dilaksanakan kegiatan ini adalah sebagai sarana perkenalan, silaturahmi, meningkatkan kebersamaan dan kekeluargaan TP PKK di seluruh Indonesia.
Ketua TP PKK Kota Makassar, Murni Djamaluddin Iqbal berharap hasil yang didapatkan adalah tercapainya persamaan persepsi tentang kebijakan pemerintah dan gerakan pemberdayaan dan kesejahteraan keluarga PKK secara nasional khususnya dalam menyongsong Rakernas 2020 nanti.
“Kita juga berharap kegiatan Jambore Kader PKK 2019 ini bersinergi dengan program kerja pemerintah dan program kerja PKK Pusat,” katanya, Kamis (26/09/2019).
Kegiatan Jambore Kader PKK dibuka oleh Mendagri Tjahjo Kumolo. (rls)