INIPASTI.COM, MAKASSAR – Ribuan masyarakat diprediksi akan memadati Anjungan Pantai Losari pada malam pergantian tahun. Setiap tahunnya lokasi tersebut memang menjadi tujuan utama baik warga Kota Makassar maupun masyarakat dari daerah di Sulawesi Selatan (Sulsel). Bahkan Kepala Bidang Penegakan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), Edward memprediksi akan mencapai 10 ribu pengunjung. Pasalnya sejumlah artis lokal akan memeriahkan Malam Tahun Baru 2017, Sabtu (31/12/2016).
“Antusiasme masyarakat begitu tinggi untuk merayakan malam pergantian tahun baru di Losari. Apalagi ada artis. Saya prediksi nanti akan ada sembilan ribu orang akan memadati lokasi tersebut,” ujarnya saat ditemui tim inipasti.com di Balaikota Makassar.
Menurutnya, masyarakat nantinya akan memadati Anjungan Pantai Losari Makassar untuk memeriahkan euforia malam pergantian tahun. Olehnya itu, pihaknya akan menyiapkan 300 anggota untuk melakukan pengamanan. Tak tanggung-tanggung, pihaknya juga akan menurunkan Satpol PP Wanita dari Dinas Pariwisata Makassar.
“Satpol PP Cantik (wanita,red) nantinya akan berbaur bersama masyarakat sekaligus memberikan pemahaman agar masyarakat untuk tidak menggunakan kembang api secara berlebihan,” tutupnya.
Sementara itu, salah satu Satpol PP wanita, Fitriani mengaku siap menjalankan tugas untuk pengamanan malam pergantian tahun. Ia bersama teman-temannya sudah mulai berjaga di Anjungan Pantai Losari Sore ini hingga masyarakat bubar meninggalkan lokasi tersebut. “Kami siap mengamankan malam tahun baru sebentar sebagaimana yang ditugaskan kepada kami,” tegasnya.