INIPASTI.COM, TIDAK setiap rumah mempunyai ruang terbuka dan halaman yang cukup luas untuk ditanami rumput dan atau tanaman sehingga menambah asri rumah. Walaupun demikian dengan beberapa tips yang sederhana Anda bisa menambahkan penghijauan pada lahan yang terbatas itu, dan bahkan bisa memberi kesan luas pada space taman Anda yang terbatas.
1. Menggantung
Pada space yang kecil, setiap inci space harus benar-benar dioptimalkan. Memanfaatkan bidang vertikal adalah langkah yang bijak. Dengan menambahkan kait dan rak pada dinding taman, Anda dapat menggantung kursi, lampu, atau peralatan lainnya sehingga space horizontal bebas dari barang-barang tersebut ketika sedang tidak digunakan. Pemilihan warna cat yang terang dan lembut pada bidang dinding vertikal juga pilihan yang tepat.
2. Menambahkan Cermin
Menempatkan cermin pada tempat yang tepat di taman dapat membuat dimensi baru untuk ruang luar Anda. Namun perlu dipikirkan dimensi dan penempatannya secara tepat, sehingga apa yang akan di-refleksikan oleh cermin tersebut sehingga taman yang kecil akan berkesan luas dan lapang. Dengan refleksi cermin yang tepat, akan tercipta ruang yang lapang.
3. Kreatif
Tanpa tanah tidak berarti Anda harus melupakan hijaunya dedaunan. Daur ulang kayu bekas atau barang bekas lainnya, bentuk sesuai dengan kreatifitas sendiri, dan dicat dengan warna-warna yang netral dan lembut, akan memberi efek sejuk dan nyaman. Tempatkan tanaman-tanaman yang diingikan pada kotak-kotak yang kita ciptakan sendiri dan digantung pada dinding. Banyak wadah wadah bekas —limbah plastik— yang bisa dimanfaatkan untuk menggantung tanaman, misalnya botol-botol plastik yang jika dibuang justeru akan mencemarkan lingkungan.
4. Efek Binar
Pemimilihan pencahayaaan malam hari harus dipikirkan dengan baik. Pemakaian penerangan konvensional akan membuat ruang menjadi sumpek. Efek binar (pencahayaan tidak langsung) adalah pilihan yang tepat, karena akan memberi efek lapang pada ruang yang diteranginya. Menempatkan dan menggantung lampu pada pohon atau pagar dengan membungkus dengan kertas buram tertentu akan memberi kesan mewah taman Anda.
5. Bertingkat
Selain tanaman gantung, menyusun tanaman secara bertingkat adalah sesuatu yang tepat. Misalnya memanfaatkan tangga yang sudah tidak terpakai dan jadikan wadah untuk menempatkan planter planter box yang sudah ditanami dengan tanaman yang diinginkan. Dan dicat dengan warna-warna yang netral dan lembut. Ini bisa menjadi focal-point pada taman Anda.