INIPASTI.COM, SAMARINDA – Persipura Jayapura tampak tidak bisa berbuat apa-apa pada saat menantang Borneo FC di Stadion Segiri, Samarinda, Sabtu, (7/3/2020).
Hal itu menyusul kartu merah yang diterima oleh Arthur Cunha di awal-awal pertandingan pekan kedua Shopee Liga 1 ini. Persipura harus kehilangan beknya itu pada menit ke-9 karena melakukan pelanggaran dengan menarik Terens Puhiri yang sudah bebas dari penjagaannya.
Bermain dengan 10 pemain membuat Jackson Tiago harus memutar otak untuk membangun strategi agar bisa mengimbangi permainan tuan rumah. Tim Mutiara Hitam -julukan Persipura- berhasil menahan gempuran Borneo FC hingga menjelang akhir babak pertama.
Namun petaka datang justru di akhir-akhir babak pertama itu. Tepatnya pada menit ke-44, Borneo FC mendapatkan peluang dari tendangan sudut.
Bola hasil tendangan sudut yang disepak oleh Diogo Campos diteruskan oleh Javlon Guseynov yang bebas dari kawalan. Sontekannya tidak bisa dihalau oleh Dede Sulaiman. Pesut Etam -julukan Borneo- unggul 1-0 di babak pertama.
Pada babak kedua, tim besutan Edson Tavares ini menciptakan beberapa peluang emas. Tapi sayangnya hanya satu yang berbuah gol. Itu pun, lahir dari titik putih.
Wasit menghadiahi Pesut Etam dengan tendangan penalti karena pemain bertahan Persipura Israel Wamiau. Bek bernomor punggung 28 itu menjatuhkan Francisco Torres di dalam kotak terlarang pada menit ke-66.
Torres pun tidak menyia-nyiakan kesempatan tersebut. Dede Sulaiman harus kembali memungut bola dari dalam gawangnya.
Skor berubah menjadi 2-0 untuk keunggulan tuan rumah. Skor tersebut sekaligus menjadi hasil akhir pertandingan ini.
Persipura harus pulang dengan tangan kosong dan tertahan di peringkat kelima. Sedangkan Borneo FC berhasil menyalip ke urutan 4 klasemen sementara Liga 1 Indonesia dengan tambahan 3 poin.
(Sule)