INIPASTI.COM, GORONTALO- Bendahara Yayasan Pendidikan Duluwo Limo Lopohalaa (YPDLP) Gorontalo, mengelola Universitas Gorontalo (UG), Drs Ec H Iyas Lamuda MM, Kamis pagi (29/12/2016), berhasil meraih gelar doktor ilmu manajemen di PPs-UMI Makassar dengn nilai sangat memuaskan.
Ujian promosi bagi dosen tetap yayasan Universitas Gorontalo ini pimpin Rektor UMI Makassar, Prof Dr Hj Masrurah Mukhtar MA dan dihadiri oleh Dr Rustam HS Akili SE SH MH (Ketua Dewan Pembina YPDLP), Moh Jamal Moodoeto SE MH (Ketua YPDLP), Dr Ibrahim Ahmad SH MH (Rektor UG), Dr Hj Meimoon Ibrahim SE MM (mantan Dekan Ekonomi), serta para dekan-dekan dan civitas akademika lainnya.
Ilyas menulis disertasi berjudul, Pengaruh Konsentrasi Kepemilikan Loan To Deposit Ratio dan Ukuran Perusahaan Terhadap Profitabilitas dan Indeks Harga Saham pada Industri Perbankan yang Terdaftar di Bursa Efek Jakarta.
Selama penelitian dan penulisan disertasi dibimbing promotor, Prof Dr H Mahfudnurnjamuddin SE MM dengan Kopromotor, Dr Mursalim SE MSi AktCA dan Dr R Sudirman SE MSi. Para dosen penguji yakni, Prof Dr H Abdul Rahman Mus SE MSi; Prof Dr Hj Masdar Mas’ud SE MSi; Prof Dr H Baharuddin Semmaila SE MS, Dr Hj Andi Nirwana Nur SE MM.
Simpulan dari disertainya itu antara lain dikatakan, konsentrasi kepemilikan berpengaruh positif dan signifikan terhadap profitabiltas. Semakin terkonsentrasi kepemilikan saham pada industri perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia, maka profitabiltas akan mengalami peningkatan setiap tahunnya.
“Loan to deposit ratio berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap profitabiltas. Hal ini berarti peningkatan loan to defosit ratio tidak banyak berpengaruh dalam meningkatkan profitabilitas pada industri perbankan yang terdafar di Bursa Efek Indonesia,” tegas magister manajemen PPs-UMI Makassar ini.
Suami dari Hj Marni Mokodompit lahir di Gorontalo 19 April 1962. Ia menamatkan pendidikan SD, SMP dan SMA di Gorontalo. Ayah dari Moh Zul Pratama Lamuda SE MM dan Dessy Pratiwi Lamuda ini juga pernah menempuh pendidikan S1 STIE Indonesia Surabaya 1984 dan menyelesaikan pendidikan S2 Manajemen di PPs-UMI Makassar 2004.
Ia juga pernah menjabat sebagai Dosen Tetap di Yayasan DLP Gorontalo tahun 1988, serta Kabag Keuangan STIE DLP Gorontalo 1989-2000. Selain itu, Wakil Rektor II UG 2001-2010 dan pernah Bendahara YPDLP sejak 1994.