INIPASTI.COM, MAKASSAR – Sejumlah tokoh nasional dijadwalkan akan menghadiri kegiatan yang dilaksanakan Forum Komunikasi Putra-Putri Purnawirawan Indonesia (FKPPI) pada 29-30 Oktober mendatang.
Sejumlah tokoh dijadwalkan menghadiri HUT ke-38 FKPPI dan Rapat Pimpinan Pusat ke-VII nanti. Tiga menteri juga dikonfirmasi akan hadir. Di antaranya, Menteri Pertahanan dan Keamanan Ryamizard Ryacudu, Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya Bakar, dan Menteri Pertanian Amran Sulaiman.
Selain menghadirkan jajaran Menteri, Ketua Panitia Pelaksana Kegiatan FKPPI Andi Bakti Haruni menyebutkan kalau Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh juga dijadwalkan hadir.
“Surya Paloh telah memastikan akan datang, sedangkan Prabowo sudah diundang tapi masih belum memastikan kedatangannya,” kata Andi Bakti, Selasa (25/10) di Kantor Gubernur.
Mengenai kehadiran Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo, Bakti menjelaskan kalau Panglima TNI masih terjadwalkan untuk menghadiri kegiatan berskala besar ini. Selain itu rencananya anak-anak dari mantan Presiden RI ke-2 Soeharto turut pula memeriahkan kegiatan yang dipusatkan di Makassar.
“Sejauh ini persiapan pelaksanaan kegiatan sudah masuk 70 persen. Kegiatan malam ramah tamah, jalan santai, dan sebagainya hampir rampung,” ucapnya.
Mengenai jalan santai, Bakti menyebutkan dari target peserta 3000 orang, ternyata masyarakat yang ingin terlibat sangat banyak. Bahkan pihaknya harus mencetak tiket sampai menyentuh angka 40.000. Bakti tak menyangka kalau animo masyarakat cukup bagus.
FKPPI juga akan melakukan MoU dengan beberapa pihak. Salah satunya dengan Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) RI. Bakti menjelaskan MoU dengan BNPT ini adalah pembentukan satgas anti terorisme, dimana nantinya akan diwakili pada masing-masing peserta.
“Selain satgas anti terorisme, akan ada satgas anti kekerasan, dan anti narkoba,” tutupnya.(*)
Baca juga : Syahrul: Saya Positive Thinking
//